section title

Detail Berita

10 KOMPONEN KOPLING MOBIL MANUAL DAN FUNGSINYA, CEK DI SINI!

27 Februari 2022

Apakah Anda sudah mengetahui komponen kopling mobil manual yang Anda miliki? Jika belum, artikel ini dapat membantu untuk bisa memahaminya. Kopling merupakan salah satu komponen penting yang ada di mobil manual. Fungsinya adalah untuk menjadi penghubung antara roda gigi transmisi dengan poros engkol. Jadi, jika mobil tidak memiliki komponen tersebut maka mobil tidak akan bisa diatur tingkat kecepatan mesinnya.


Pada dasarnya, semua kendaraan bermotor sudah dilengkapi dengan komponen kopling di dalamnya. Selain itu, jenis-jenis kopling yang digunakan juga cukup bervariasi. Beberapa di antaranya seperti kopling manual yaitu kopling yang dioperasikan secara manual dan dikendalikan oleh pengemudi, kemudian ada juga kopling otomatis yaitu kopling yang bekerja secara otomatis berdasarkan kecepatan putaran poros engkol.


Pada kesempatan kali ini, kami akan mengulas lebih dalam lagi mengenai komponen kopling manual yang digunakan oleh mobil dengan transmisi manual. Namun sebelumnya, ada baiknya jika kita memahami terlebih dahulu apa itu kopling beserta fungsi-fungsinya secara umum. Simak penjelasan kami berikut ini.

Pengertian Kopling Mobil dan Fungsinya Secara Umum

Kopling mobil adalah komponen mobil yang menghubungkan roda gigi transmisi dengan poros engkol sehingga roda belakang bisa bergerak. Saat ini, setiap kendaraan bermotor sudah dilengkapi dengan komponen kopling di dalamnya meskipun tidak semuanya menggunakan jenis kopling yang sama.


Secara garis besar, kopling memiliki beberapa fungsi utama yaitu:

  • membantu menciptakan pergerakan mobil yang halus saat perpindahan gigi

  • dapat membantu pengemudi untuk menghentikan mobil tanpa harus mematikan mesin seperti ketika berada di lampu merah atau karena jalanan yang macet

  • meningkatkan performa rem mobil terutama saat pengereman mendadak

10 Komponen Kopling di Mobil Manual

Setelah Anda memahami apa itu kopling, sekarang saatnya untuk mempelajari apa saja komponen-komponen yang ada di dalam mobil manual. Berikut beberapa di antaranya.

1. Pedal kopling (Clutch pedal)

Pedal kopling atau clutch pedal bekerja seperti pengungkit dan berfungsi sebagai pengendali kopling mobil. Komponen ini memiliki engsel yang dihubungkan dengan push rod. Push rod inilah yang berfungsi sebagai penghubung pedal dengan piston master silinder kopling.


Perlu Anda tahu, tinggi pedal kopling ini bisa disesuaikan dengan kebutuhan pengemudi. Jadi, jika Anda merasa pedal yang digunakan terlalu tinggi sehingga sulit untuk diinjak maka Anda dapat melakukan penyetelan ulang. Anda juga harus memastikan bahwa pedal kopling mobil nyaman untuk digunakan karena kenyamanan dalam menginjak kopling dapat mempengaruhi keselamatan pengemudi saat berkendara.

2. Master silinder kopling atas 

Master silinder kopling atas berfungsi untuk meneruskan tekanan dari pedal kopling ke bagian master kopling silinder bawah melalui cairan atau fluida. Di sini tekanan hidrolik akan diteruskan kembali menuju power clutch. Selain itu, master silinder kopling atas ini juga akan memperbesar tenaga pengemudi saat menekan pedal kopling.

3. Master silinder kopling bawah

Komponen kopling mobil yang selanjutnya adalah master silinder kopling bawah. Fungsinya adalah untuk untuk menerima tekanan dari master silinder kopling atas. Tekanan tersebut juga akan disalurkan melalui fluida khusus. Selanjutnya, tekanan akan diteruskan menuju bagian release fork atau garpu pembebas yang berfungsi sebagai media pendorong.

4. Release fork

Release fork memiliki bentuk seperti garpu. Fungsinya adalah sebagai media penekan atau pendorong untuk mengubah tenaga mekanis dari actuator cylinder ke bagian release bearing. Sama seperti pedal kopling, release fork ini juga berperan sebagai pengungkit. 


Selain itu, perlu Anda tahu bahwa panjang garpu yang digunakan dapat mempengaruhi besar tekanan yang dihasilkan. Biasanya, kendaraan yang digunakan untuk mengangkut beban berat seperti bus atau truk akan menggunakan release fork dengan lengan yang berukuran lebih panjang.

5. Actuator cylinder

Actuator cylinder berperan untuk mengubah tekanan hidrolik menjadi tenaga mekanis dan akan langsung diteruskan ke release bearing. Saat ini terdapat dua jenis actuator cylinder yang sering digunakan yaitu actuator cylinder dalam dan luar.


Sesuai dengan namanya, actuator cylinder dalam terletak di bagian dalam rumah kopling (clutch cover). Actuator cylinder ini umumnya tidak memiliki release fork karena gerakan dari actuator akan langsung diteruskan ke release bearing. Selain itu, tipe ini juga tidak memiliki adjuster.


Sedangkan actuator cylinder luar merupakan actuator yang berada di luar rumah kopling. Pada umumnya, actuator ini dilengkapi dengan adjuster yang berguna untuk mengatur ketinggian kopling.

6. Release bearing

Release bearing adalah komponen kopling yang berperan untuk meneruskan tekanan dari actuator cylinder atau dari release fork untuk menekan area pegas diafragma. Komponen ini memiliki bentuk seperti bantalan roller atau cincin tebal karena bertugas untuk menghubungkan release fork yang bersifat diam dengan pegas diafragma yang berputar. 

7. Hydraulic clutch pipe

Hydraulic clutch pipe berbentuk pipa untuk mengalirkan tekanan hidrolik. Komponen kopling mobil ini biasanya akan terbuat dari material high pressure flexible karena tingginya tekanan hidrolik yang mengalir di dalam pipa. Meskipun demikian, di bagian ujungnya hydraulic clutch pipe akan menggunakan material lain seperti mika atau besi. Untuk melepaskan bagian ujung ini, Anda perlu berhati-hati karena material tersebut dapat menjadi rapuh.

8. Tutup kopling (Clutch cover)

Tutup kopling atau clutch cover berperan seperti sebuah “rumah” untuk beragam komponen kopling seperti pegas diafragma serta pelat penekan. Penutup ini letaknya di area luar menyelimuti kampas kopling dan terhubung langsung dengan flywheel. Jadi, saat flywheel berputar maka clutch cover dan komponen yang ada di dalamnya juga akan ikut berputar.


Perlu Anda tahu, clutch cover ini memiliki pengaruh pada putaran mesin. Saat Anda menginjak pedal kopling, maka plat penekan pada tutup kopling akan melepas jepitannya dari clutch disc. Hal ini akan membuat putusnya hubungan antara kopling dan input transmisi dengan putaran mesin.


Sebaliknya, saat tekanan pedal kopling dilepas maka clutch disc akan dijepit oleh plat pada tutup kopling sehingga tenaga mesin dapat dialirkan ke clutch disc dan input shaft transmisi. Kopling yang terhubung dengan putaran mesin ini akan membuat transmisi menjadi juga ikut berputar.

9. Pelat penekan (Pressure plate)

Komponen kopling mobil yang selanjutnya bernama pelat penekan atau pressure plate. Jadi, pelat penekan atau pressure plate ini berfungsi untuk menekan clutch plate dan meneruskan tekanan dari friction plate menuju kampas kopling agar membuat kampas kopling terhimpit dengan flywheel.


Bentuk komponen kopling ini terlihat seperti piringan yang terbuat dari material besi dengan lubang pada bagian tengahnya. Selain itu, pelat penekan juga dibuat tebal agar bisa menahan tekanan tanpa terjadi keausan.

10. Pelat Kopling (Clutch disc)

Pelat kopling atau clutch disc adalah komponen kopling yang berperan sebagai penerima putaran mesin agar dapat diteruskan ke transmisi. Biasanya, pelat kopling ini akan dibuat dengan material yang kuat seperti baja dan juga dilapisi dengan bantalan kampas. 


Lokasi komponen ini berada di antara pressure plate dan flywheel sehingga putaran mesin dapat terhubung. Saat kopling digunakan, pelat kopling ini akan terhimpit dengan pressure plate dan flywheel. Sedangkan saat kopling tidak digunakan, komponen ini akan terlepas dari komponen pressure plate dan flywheel.


Itu dia beberapa komponen yang ada pada kopling mobil manual. Anda harus merawat komponen tersebut agar mobil yang Anda gunakan bisa terus bekerja secara optimal.


Jika Anda sedang mencari mobil bekas, AUKSI mengadakan lelang mobil secara rutin. Anda bisa bergabung dengan kegiatan lelang ini untuk bisa mendapatkan mobil bekas dengan harga yang terjangkau. Untuk mengetahui jadwal lelang yang kami adakan, silakan klik Informasi Lelang Mobil.