Balai lelang mobil pada umumnya akan menawarkan begitu banyak mobil bekas dengan harga yang murah. Agar Anda dapat memiliki referensi ketika akan mengikuti lelang, berikut ini kami sediakan daftar mobil bekas dengan kisaran harga di bawah Rp 30 juta.
Seperti yang kita ketahui, mengikuti kegiatan lelang mobil bekas dapat menjadi salah satu solusi untuk bisa memiliki kendaraan impian dengan harga yang murah. AUKSI sendiri sebagai salah satu balai lelang profesional di Indonesia menawarkan begitu banyak unit kendaraan dari beragam merek dengan range harga yang bervariasi. Dengan demikian, Anda akan memiliki kesempatan untuk bisa menemukan mobil yang diinginkan, termasuk mobil bekas dengan harga di bawah Rp 30 juta.
Nah biasanya, mobil bekas dengan harga di bawah Rp 30 juta adalah mobil-mobil tua yang diproduksi sekitar tahun 1990-an. Oleh karena itu sebelum Anda memutuskan untuk membeli mobil jadul tersebut, ada baiknya jika Anda mempertimbangkannya terlebih dahulu karena terkadang sparepart mobil tua sulit untuk dicari. Namun jika Anda memang pecinta mobil tua, berikut ini kami sediakan daftar mobil bekas di bawah Rp 30 juta untuk Anda. Perlu diingat bahwa harga mobil yang kami sebutkan dapat berbeda-beda tergantung dengan kondisi mobil dan kelengkapan dokumen kendaraan mobil bekas tersebut.
Baca Juga: Selain Lebih Murah, Membeli Mobil Lelangan Bisa Dapat Banyak Keuntungan Lain Lho!
Toyota Starlet 1.3 Hatchback bekas keluaran tahun 1995 dijual dengan kisaran harga sekitar Rp 25 juta. Mobil ini sempat populer dan banyak digunakan oleh anak-anak muda di era tahun 90-an.
Mobil yang juga dikenal dengan sebutan "Starlet Kapsul" ini memiliki fitur berupa power steering, power window, central door lock, alarm, radio tape, serta pengaturan setir yang menggunakan tilt steering. Kemudian untuk mesin yang digunakan memiliki kapasitas silinder 1295 cc dengan sistem transmisi manual 5 percepatan.
Mobil bekas di bawah Rp 30 juta yang selanjutnya adalah Honda Accord Prestige 2.0 Sedan 1986. Mobil bekas ini memiliki tipe bodi sedan dan dijual dengan kisaran harga sekitar Rp 28 juta. Untuk tipe mesin yang digunakan adalah A20A1 SOHC 1995 cc dengan transmisi manual 5 percepatan.
Suzuki Esteem 1.3 Sedan 1991 juga menjadi mobil bekas di bawah Rp 30 juta karena dijual dengan kisaran harga Rp 23,5 juta. Dari sisi interiornya, mobil ini memiliki desain mobil khas tahun 90-an di mana tampilannya masih kental dengan bentuk kotak. Meskipun demikian, Suzuki Esteem sudah dilengkapi dengan AC di setiap sudut serta menggunakan electric window.
Mitsubishi Eterna 2.0 Sedan 1992 bekas dijual pada kisaran harga Rp 28 juta. Pada bagian eksteriornya mobil sedan ini memiliki tampilan yang terlihat gagah dan sporty. Kemudian untuk dapur pacunya, Mitsubishi Eterna memiliki 2 jenis mesin yaitu 4G63 SOHC karburator dan 4G63 DOHC injeksi.
Jika Anda mencari mobil tua dengan kabin yang luas, Daihatsu Espass ini bisa Anda pilih. Daihatsu Espass 1.6 keluaran 1995 dijual pada kisaran harga Rp 25 juta. Mobil ini menggunakan tipe mesin HD-C bensin sejajar-4 silinder, 4 langkah, 16 valve, SOHC dengan kapasitas 1598 cc, dan transmisi manual 5 percepatan.
Mitsubishi Lancer 1991 dijual dengan kisaran harga Rp 27 juta. Mobil Mitsubishi Lancer ini merupakan compact sedan dan menjadi salah satu mobil Mitsubishi yang cukup populer di eranya. Mobil ini juga memiliki banyak pilihan tipe mesin yaitu 1.5 liter karburator 4G15 (GLX 1.5), 1.6 liter injeksi 4G61 (GTi 1.6), 1.8 liter injeksi 4G67 (GTi 1.8).
Mobil bekas di bawah Rp 30 juta berikutnya adalah Toyota Corolla DX yang dijual pada kisaran harga Rp 28 juta. Toyota Corolla DX merupakan mobil sedan dengan desain classic. Di Indonesia sendiri, Corolla DX masuk sejak generasi keempat yaitu di tahun 1980-an.
Untuk spesifikasinya, Toyota Corolla DX menggunakan kode body KE7. Sedangkan untuk mesin yang digunakan adalah mesin berkapasitas 1300 cc dengan 8 klep SOHC. Jika Anda tertarik untuk membeli mobil ini, suku cadang Toyota Corolla cukup mudah dicari. Jadi Anda tidak perlu khawatir saat mobil membutuhkan perawatan.
Baca Juga: Rekomendasi Mobil 4x4 Bekas di Bawah 100 Juta, Legendaris & Tangguh!
Mobil bekas harga di bawah Rp 30 juta memang didominasi oleh mobil-mobil tua keluaran tahun 80an hingga 90an sehingga performanya tidak sekuat mobil-mobil keluaran terbaru. Oleh karena itu, ketika Anda memutuskan untuk membeli mobil tua maka terdapat beberapa hal yang perlu Anda perhatikan seperti berikut:
Mobil bekas berusia tua umumnya membutuhkan lebih banyak perbaikan atau perawatan. Oleh karena itulah, sebaiknya sebelum membeli mobil bekas Anda juga perlu mempertimbangkan biaya perbaikan yang mungkin harus dikeluarkan.
Mobil-mobil keluaran terbaru umumnya sudah dilengkapi dengan teknologi yang membuat penggunaan bahan bakar menjadi lebih efisien, berbeda dengan mobil-mobil tua. Oleh karena itu, pastikan bahwa sistem pembakaran mobil tua dapat bekerja dengan baik dan tidak memiliki masalah karena bisa membuat mobil menjadi boros bahan bakar.
Pastikan sparepart mobil tua yang Anda inginkan masih mudah ditemukan. Hal ini perlu Anda perhatikan karena sparepart dan aksesoris mobil yang sudah berumur harus sering diremajakan.
Sebenarnya ada begitu banyak opsi mobil bekas di bawah Rp 30 juta yang bisa Anda pilih. Meskipun demikian, Anda harus tetap berhati-hati ketika memutuskan untuk membeli mobil tersebut agar biaya perbaikan yang perlu dikeluarkan tidak terlalu besar.
AUKSI adalah balai lelang mobil di Indonesia yang menyediakan sistem lelang secara online ataupun offline. Saat ini kami telah memiliki beberapa pool di berbagai wilayah di Indonesia seperti Jakarta, Surabaya, dan juga Semarang.
Jika Anda tertarik untuk membeli mobil bekas berkualitas, silakan bergabung dengan kegiatan lelang yang kami adakan. Kami akan menyediakan ratusan unit mobil lelang dari beragam merek untuk Anda. Silakan klik Lelang Mobil Murah untuk mengetahui daftar mobil yang akan kami tawarkan.
-Dhita-