section title

Detail Berita

HARGA BRIO BEKAS, SIMAK HARGA PASARAN DAN KEUNGGULAN MOBIL BRIO

18 April 2025

Honda Brio menjadi salah satu mobil favorit dan banyak dicari masyarakat khususnya di tahun 2021. Alasannya bukan hanya karena mobil ini termasuk ekonomis sekaligus ramah lingkungan dengan tipe city car-nya, namun juga karena termasuk jenis mobil yang memperoleh keringanan PPnBM nol persen dari pemerintah. Harga Brio bekas pun tetap tinggi karena masih banyak peminatnya.


Kisaran Harga Mobil Brio Bekas

Diketahui untuk harga mobil Brio bekas yang termurah yang bisa Anda peroleh di dealer yang jual mobil bekas tergantung dari model, tahun dan kondisinya. Di bawah ini adalah kisaran harga untuk mobil Brio bekas:

Honda Brio Satya tahun 2014 memiliki harga mulai dari Rp.110 juta

  • Honda Brio tahun 2019 memiliki harga mulai dari Rp.115 juta
  • Honda Brio tahun 2020 memiliki harga mulai dari Rp.120 juta
  • Honda Brio tahun 2021 memiliki harga mulai dari Rp.125 juta
  • Honda Brio Satya E 2018 memiliki harga mulai Rp.110 juta
  • Honda Brio Satya E CVT 2018 memiliki harga mulai Rp.123 juta
  • Honda Brio Satya S 2018 memiliki harga mulai dari Rp.115 juta

Honda Brio Satya RS 2018 memiliki harga mulai dari Rp.133 juta


Baca Juga: Cari Mobil Murah? Ini Harga Mobil Dibawah 100 Juta Terbaik Versi Auksi


Ada beberapa keunggulan jika Anda membeli mobil Brio bekas, diantaranya adalah:

  1. Dikenal memiliki konsumsi bahan bakar yang irit sehingga sangat menghemat biaya operasional
  2. Honda Brio sudah memiliki kelengkapan fitur keselamatan yang penting misalnya airbag dan ABS, sehingga bisa memberikan perlindungan tambahan untuk pengemudi maupun penumpang
  3. Honda Brio mempunyai ukuran yang kecil sehingga sangat mudah untuk dikendarai. Selain itu, karena ukurannya yang kecil maka tak membutuhkan area parkir yang luas, sangat membantu ketika Anda berada di area yang padat bangunan
  4. Mobil Honda Brio juga memiliki suku cadang yang mudah diperoleh sekaligus dengan cara perawatan yang mudah dilakukan
  5. Harga Brio bekas atau harga jual mobil Honda Brio juga relatif stabil karena termasuk salah satu mobil kecil yang cukup ekonomis penggunaannya sehingga banyak diminati masyarakat Indonesia. Hal tersebut bisa dilihat dari kisaran harga mobil Brio bekas selama 3 tahun terakhir ini terlihat stabil.


Baca Juga: Mau Beli Honda Brio Facelift Tahun 2023? Yuk Cek Spesifikasi & Harganya


Jadi masih berminat untuk membeli Honda Brio bekas? Anda bisa mendapatkannya dengan membeli mobil Honda Brio bekas dengan sistem lelang yang diselenggarakan oleh Auksi. Auksi memiliki beragam model serta tipe mobil Honda Brio sesuai keinginan Anda yang sudah melewati proses inspeksi yang ketat. Hal tersebut menjadikan setiap mobil yang dijual dengan sistem lelang di Auksi sudah dilengkapi dengan informasi kendaraan yang detail dan terperinci dari mulai kondisi fisik hingga dokumen kelengkapan surat kendaraan yang dilelang.

Ikuti lelang mobil di Auksi untuk mendapatkan harga Brio bekas yang terbaik dengan kualitas mobil yang masih bagus. Cek jadwal lelang terbaru untuk mengetahui mobil apa saja yang akan dilelang dalam acara lelang berikutnya.


FAQ

Berapa harga mobil seken Honda Brio?

Di pasar mobil bekas, mobil Honda Brio dijual dengan kisaran harga sesuai model dan tahun mobil yaitu:

  • Honda Brio tahun 2021 dijual dengan harga Rp.125 jutaan
  • Honda Brio tahun 2020 dijual dengan harga Rp.120 jutaan
  • Honda Brio tahun 2019 dijual dengan harga Rp.115 jutaan
  • Honda Brio tahun 2018 dijual dengan harga Rp.110 jutaan

Berapa harga Brio tipe yang paling rendah?

Harga Honda Brio di Indonesia dimulai dari harga Rp. 167,9 juta per unitnya untuk varian dasar Satya S M/T dan terus naik hingga harga Rp.253,1 juta untuk varian yang paling tinggi. Mobil Honda Brio tersedia dalam 5 varian yang bisa dibeli dengan DP mulai Rp.16,59 juta dan MA Rp. 4,39 juta per tanggal 16 Februari 2025.


Mobil Honda Brio termurah tipe apa?

Harga Brio bekas yang paling murah adalah tipe S, merupakan mobil yang dijual dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan harga mobil Brio tipe lainnya. Dengan menggunakan mesin berkapasitas 1,2 liter, memiliki tenaga hingga 90 PS pada 6000 rpm dan torsi maksimal 110 nm pada putaran 4.800 rpm.