Seperti yang kita ketahui, balapan MotoGP musim 2023 kembali diselenggarakan di Sirkuit Mandalika, Indonesia. Namun tahukah Anda, ternyata ada banyak pembalap MotoGP yang rutin berlatih menggunakan motor trail di arena flat track, dirt track, sampai motocross untuk meningkatkan daya tahan serta membangun otot tubuhnya.
MotoGP sendiri menggunakan lintasan beraspal halus. Sedangkan Motocross menggunakan motor yang lebih tinggi dengan ban beralur tajam sehingga dapat memiliki daya cengkram yang kuat pada lintasan berlumpur.
Jika Anda juga memiliki hobi melibas berbagai medan jalan berat, mulai dari jalur berbatu, berpasir, hingga tanah berlumpur yang licin, Anda membutuhkan motor trail terbaik untuk offroad. Silakan simak artikel berikut, kami memiliki beberapa rekomendasinya untuk Anda!
Motor trail terbaik yang pertama kami rekomendasikan adalah Kawasaki KLX 230. Motor tangguh ini memiliki bobot yang relatif ringan yaitu 132 Kg. Meskipun demikian, Kawasaki KLX 230 memiliki mesin yang bertenaga dengan kubikasi 233 cc.
Perlu Anda ketahui bahwa motor trail ini menggunakan mesin dengan konfigurasi satu silinder, SOHC 2 katup, pendingin udara, serta sistem injeksi. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 19 PS pada 7.600 rpm dan torsi hingga 19,8 Nm pada 6.100 rpm.
Kemudian dari sisi tampilannya, suspensi depan Kawasaki KLX 230 tidak menggunakan teknologi upside down, sehingga kesan gagah menjadi kurang terlihat. Meskipun begitu, Kawasaki mengklaim bahwa ini merupakan pilihan yang sengaja diambil untuk meningkatkan performa motor tersebut.
Kawasaki menggunakan suspensi depan tipe teleskopik karena membutuhkan sedikit perawatan dan bobotnya ringan. Di samping itu, pengalaman berkendara offroad dengan suspensi teleskopik juga dianggap lebih baik dibandingkan dengan suspensi upside down.
Selain motor matic-nya yang dikenal banyak orang, perlu Anda ketahui bahwa Honda juga memiliki motor trail terbaik yaitu Honda CRF 150L. Motor ini bisa menjadi pilihan para pemula yang ingin menjajal hobi offroad.
Dari sisi tampilan, Honda CRF 150L bisa menunjukkan kesan yang gagah berkat penggunaan kaki-kaki depan upside down. Kemudian mesin yang digunakan adalah mesin 150 cc yang mampu menghasilkan tenaga maksimal mencapai 12,91 PS pada 8.000 rpm dan torsi puncak sebesar 12,43 Nm pada 6.500 rpm. Untuk bobotnya sendiri mencapai sekitar 122 Kg.
CRF 150L juga dilengkapi dengan sistem injeksi bahan bakar yang dapat beradaptasi dengan perubahan cuaca. Dengan demikian, Anda tidak perlu khawatir jika mesin menjadi sulit dinyalakan saat berkendara di daerah dataran tinggi yang dingin.
Yamaha WR155R merupakan motor trail dengan mesin berkapasitas 155 cc yang dilengkapi teknologi Variable Valve Actuation (VVA) serta sistem pendinginan cairan. Mesin motor ini memiliki kemampuan untuk menghasilkan tenaga mencapai 16,7 PS pada 10.000 rpm dan torsi sebesar 14,3 Nm pada 6.500 rpm.
Yamaha WR155R dilengkapi dengan transmisi manual 6-percepatan. Selain itu, motor ini juga memiliki tangki bahan bakar dengan kapasitas mencapai 8,1 liter sehingga Anda tidak perlu takut kehabisan bensin ketika berpetualangan di daerah yang minim tempat pengisian bahan bakar.
Kawasaki KLX 150 memiliki jok yang rendah sehingga bisa menjadi pilihan motor trail terbaik untuk para penggemar offroad dengan postur tubuh yang tidak terlalu tinggi. Selain itu, Motor Kawasaki KLX 150 juga memiliki bobot ringan yaitu sekitar 116 Kg. Ukuran rodanya juga relatif kecil, dengan ukuran 70/100-19 inci di bagian depan dan 90/100-16 inci di bagian belakang.
Untuk mesin yang digunakan adalah mesin 150 cc tanpa pendingin cairan dan masih mengandalkan karburator. Mesin tersebut bisa menghasilkan tenaga maksimal sebesar 12 PS pada 8.000 rpm dan torsi 11,3 Nm pada 6.500 rpm.
Baca Juga: Tips Merawat Kopling & Komponen-komponennya Agar Awet
Motor trail terbaik selanjutnya adalah Viar Cross X 250 ES. Sama seperti motor trail yang sudah kami sebutkan sebelumnya, motor ini juga memiliki bobot ringan yaitu sekitar 120 Kg.
Viar Cross X 250 ES juga dilengkapi mesin 250 cc dengan sistem pendinginan cairan. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimal mencapai 25,8 PS pada 9.000 rpm serta torsi puncak sebesar 23 Nm pada 7.000 rpm. Motor ini juga sudah dilengkapi dengan berbagai perlengkapan standar khusus motor offroad seperti hand guard dan penutup cakram belakang.
Kawasaki D-Tracker Standard menyatukan konsep motor urban dan sporty. Motor ini menggunakan lampu headlamp sebagai sumber utama cahaya. Lampu yang digunakan juga memiliki desain yang bisa menampilkan kesan garang.
Untuk mesinnya, motor ini ditenagai oleh mesin 150 cc yang mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 12 PS pada 8.000 rpm dan torsi maksimal hingga 11,3 Nm pada 6,500 rpm. Motor ini menggunakan suspensi depan 35 mm inverted fork dan suspensi belakang Uni-Trak, dengan 5-way adjustable preload.
Kawasaki KLX250 dapat dianggap sebagai pelopor kategori motor trail 250 cc di Indonesia. Motor ini dilengkapi dengan mesin silinder tunggal dengan teknologi DOHC serta memiliki kapasitas 250 cc. Tenaga maksimal yang dapat dihasilkan mencapai 22 PS pada 7.500 rpm, dengan torsi mencapai 21 Nm pada 7.000 rpm.
KLX 250 telah dilengkapi dengan suspensi upside-down berdiameter 43 mm. Velg yang digunakan memiliki lingkar sebesar 21 inch dan dipadukan dengan ban pacul berukuran 3.00-21 untuk roda depannya. Sementara roda belakang menggunakan velg berdiameter 18 inci dan ban pacul berukuran 4.50-18.
Baca Juga: Situs Web Lelang Mobil dan Motor Bekas Terbaik di Indonesia
Kami telah memberikan beberapa pilihan motor trail untuk offroad yang tersedia di pasaran. Anda tentunya bisa memilih motor trail terbaik sesuai dengan preferensi masing-masing.
Nah, jika Anda mencari tempat lelang motor untuk menemukan motor trail impian Anda, silakan kunjungi AUKSI. Kami adalah balai lelang mobil dan motor di Indonesia yang menyediakan sistem lelang transparan dan tepercaya. Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi kami.